AMD pada beberapa tahun belakangan ini menjadi buah bibir baik dikalangan para PC end-user sendiri maupun di sektor lain. Mengingat AMD telah menghadirkan arsitektur “Zen” yang tersedia di berbagai lini (konsumer, mobile, korporat) yang menghadirkan performa yang kompetitif dibandingkan sebelumnya. Pada ajang CES 2019 ini AMD kembali merilis informasi mengenai processor “Zen” terbarunya yakni AMD Ryzen Desktop 3000.
AMD Ryzen Desktop 3000 generasi ketiga ini menggunakan arsitektur “Zen 2” yang terdapat peningkatan besar dari sisi IPC serta menggunakan fabrikasi 7nm terbaru. Pada sisi konfigurasi AMD tetap mempertahankan 8 core 16 thread sama seperti yang ada pada sebelumnya. AMD kabarnya juga telah merubah desain processor Ryzen mengikuti desain MCM ala processor AMD EPYC “Rome”.
AMD menghadirkan dukungan PCIe dan memory controller dalam satu chip I/O khusus berbasis fabrikasi 14nm sedangkan pada sisi CPU utama dikumpulkan menjadi chip terpisah yang dinamakan “chiplet”. Hal ini membuat AMD fleksibel misalnya apabila AMD ingin membuat processor 16 Core 32 Thread, maka tinggal menambahkan komponen “chiplet”. Namun apabila ingin dibuat seperti ala APU maka AMD bisa tambahkan komponen GPU di area yang kosong.
Berdasarkan live demo yang ditampilkan AMD, processor yang masih dalam engineering sample ini memiliki performa setara dengan Intel Core i9 9900K 8 core 16 thread.
Walaupun masih dalam Engineering Sample, AMD membuktikan processornya tersebut sudah siap untuk aktivitas harian kelak. AMD menampilkan melalui game Forza Horizon berduet dengan Radeon VII sanggup menghasilkan 120 FPS di resolusi 4K. Sayangnya kita harus menunggu hingga pertengahan tahun untuk mengetahui harga dan informasi lengkapnya.